
DETIKPAPUA.COM : Tiom – Penjabat Bupati Lanny Jaya Alpius Yigibalom telah penuhi komitmenya menjadikan Lanny Jaya (terang) listrik nyala 24 Jam. (Pj) Bupati Lanny Jaya secara resmi pencanangan listrik nyala 24 jam berlangsung dalam momentum HUT RI Ke – 79, Lapangan Ampera Tiom Lanny Jaya, Sabtu, (17/8/24).
(Pj) Bupati Alpius Yigibalom telah mewujudkan komitmennya dalam menyentuh kebutuhan dasar masyarakat Lanny Jaya melaui Listrik 12 menyala menuju 24 nyala, Air Bersih, Pelayanan Perintahan yang prima, hingga pelayanan kesehatan yang prima serta pendidikan terhada
“Lampu harus nyala 24 jam,di Tiom Lanny Jaya, selain itu Air bersih, serta pelayanan pendidikan, kesehatan harus kami prioritaskan,” katanya.
Ia mengatakan, tentu listrik ini akan membantu kebutuhan perkantoran, Sekolah -sekolah, Gereja serta rumah – rumah masyarakat Lanny Jaya.
“Ini akan digunakan semua masyarakat baik di perkantoran, gereja serta pemerintahan,” katanya lagi.
Ia juga mengatakan, dalam momen perayaan kemerdekaan RI Ke – 79 Kabupaten Lanny Jaya harus menikamti secara utuh.
“Kami canangkan dalam momen HUT RI Ke 79 merupakan bagian dari kehadiran Negara di tengah masyarakat Lanny Jaya,” pungkasnya. (Red)