
DETIKPAPUA.COM : Wamena – Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Papua Pegunungan Launching Media Center menuju PON XXI Aceh – Sumut tahun 2024. Launching tersebut berlangsung di Wamena, Papua Pegunungan, Jumat (23/8/24).
Ketua Harian KONI Papua Pegunungan Antonius Wetipo mengatakan, Semua Cabor yang hati akan bertanding merupakan kebangaan masyarakat Papua Pegunungan sehingga, semua dapat diketahui melaui publikasi oleh media masa.
“Hari ini secara resmi kami launcing media center KONI Papua Pegunungan, ini dilakukan agar semua aktivitas PON juga semua cabor regu dan perorangan dapat mempublikasi kepada publik, agar masyarakat Papua Pegunungan dapat mengikuti dengan baik,” katanya Ketua KONI Papua Pegunungan didampingi Wakil Ketua Yoyo Iwik Sriyoto.
Kata Antonius Wetipo, Melalui pemberitaan juga nanti memotivasi generasi muda untuk menyiapkan diri guna mengikuti PON kedepan.
“Generasi juga perlu berikan motivasi untuk PON yang akan datang nantinya,” jelasnya.
Melalui media center dilaunching dapat menyampaikan informasi yang akurat kepada publik secara langsung dan secara tidak langsung.
“Masyarakat Papua Pegunungan juga akan mengakses, melaui media sosial KONI Papua Pegunungan baik tiktok, Facebook, Whatsapp, Instagram, Youtube juga melaui media- media resmi yang publikasikan oleh para jurnalis di berbagai media masa,” katanya.
Ia juga memberikan apresiasi atas antusias serta dukungan Penjabat Gubernur Papua Pegunungan Dr. Velix Wanggai terhadap KONI Papua Pegunungan sehingga, dapat berjalan dengan baik.
“Ini luar biasa kerja nyata bapak Pj. Gubernur Papua Pegunungan dalam mendukung KONI, karena dia langsung melihat atlit PON, ini sangat luar biasa,” katanya.
Selain itu, 11 cabor perorangan dan 4 cabor beregu sedang berlangsung TC terpusat di Aceh – Sumut dengan kondisi kesehatan yang prima.
“Sekarang cabor dan atlit sudah TC terpusat sehingga, secara resmi akan diberangkatkan besok oleh Penjabat Gubernur Papua Pegunungan di Jakarta dalam kondisi kesehatan siap tempur,” katanya.
Pemerintah Provinsi Papua Pegunungan juga memberikan dukungan melalui dana nanti yang dianggarkan pemprov senilai 60 Milyar namun, baru cair 23 Milyar dengan waktu yang singkat tentu akan berupaya untuk sukses.
“Semua dana PON 60 Milyar baru terealisasi anggaran tahap pertama dan kedua, tahap selanjut dapat menyesuaikan,”kata dia.
Ia juga meminta dukungan doa seluruh masyarakat Provinsi Papua Pegunungan agar Papua Pegunungan memberikan yang terbaik. (Red).