
Jayapura,DetikPapua.com–Yosua R. Wenda telah terpilih sebagai Ketua Himpunan Mahasiswa/i dan Pelajar Lanny Jaya (HMPLJ) melalui Musyawarah Besar dengan pencabutan undian yang dilaksanakan tim kerja lantaran konflik Kongres ke V tahun lalu.
Karena persaingannya tak dapat dikalahkan, akhirnya kepada kedua bakal calon diputuskan harus mencabut undian dan Yosua R. Wenda dimenangkan sebagai ketua Umum ( HMPLJ) dan direncanakan akan dilantik Sabtu depan bertanda sebagai ketua HMPLJ masa periode 2021-2023.
Hal itu disampaikan Ketua Panitia Kongres Telius G. Wanimbo kepada DetikPapua.com di Jayapura Juma,at (22/4/21)
Menurut Ketua Panitia, pihaknya telah memili panitia sejak bulam Maret 2020, dan kegiatannya pun dilakukan bulan November namun terjadi konflik sehingga mengalami kefakuman.
“Dengan niat dan kerja keras pengurus demisioner, Intelektual, pendiri sekaligus panitia hari ini mengelengarakan Musyawarah Besar atau Rekonsolidasi untuk menyelesaikan konflik itu,”katanya.
Ia menyatakan, proses rekonsolidasi atau musyawarah besar itu dipimpin langsung oleh ketua tim , Pares Lod Wenda, Sekretaris Maiton Gurik, Nioluen Kotouki, Aman Yikwa dan Nilas kogoya sebagai anggota.
Selain itu Yosua Wenda Ketua HMPLJ, menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pemeintah Daerah Lanny Jaya yang telah mendukung pelaksanaan Kongres dan para senior yang telah membantu menyukseskan jalannya Kongres tersebut.
Sementata itu, Ketua Tim Musyawarah atau Rekonsoliasi Pares Lod Wenda memberikan apresiasi kepada panita ada kerja sama antara pengurus, demisoner, panitia, senior, pendiri,telektual. Karena sudah membangun komunikasi yang baik. Proses itu berjalan aman samapi hingga akhir . Tim yang dibentuk telah berhasil menyatukan kedua kandidat. Pada akhirnya ditetapkan cabut undian, dari kedua calon pertahanan,”jelasnya.
Ia berharap, dinamika ini dapat dijadikan sebagai momentum pembelajaran dan diharapkan konflik apa pun harus menggunakan pendekatan teori untuk proses penyelesaiannya.
Reporter : Akia Wenda