
Photo Bersama Usai Doa dan Bakar Batu.
JAYAPURA, DETIKPAAPUA.com _ Hari Ulang tahun (Hut) Ke 50 Tahun Hari Proklamasi Kemerdekaan bangsa West Papua tanggal 1 Juli 1971 dan Kini Pada Hari Kamis Tanggal 1 Juli 2021, Ikatan Pemuda Pelajar Mahasiswa/I dan Masyarakat Piyayita, (IPPMMAPI) di Jayapura Papua Menggelar Ibadat Singkat dan Bakar Batu.
Dalam Pertemuan itu BP Agus Yukei memimpin doakan dan mengajak kepada anggota IPPMMAPI dan juga kepada seluruh rakyat west papua untuk berdoa membiasakan budaya kita yaitu berdoa dan bakar batu.
“Kami Rakyat bangsa Papua Harus Mengajar budaya kita Doa dan bakar Batu, Untuk Memperingati Hari Proklamasi Kemerdekaan bangsa West Papua, jatuh pada hari Kamis, 1 Juli 2021,”katanya.
Pimpinan DPO Yosias Nawipa Mengatakan kepada media ini. Di Sekretariat Mahasiswa IPPMMAPI. Pada pukul 2.00. siang WPB.
“Pada Mahasiwa, Masyarakat, dan Pemuda harus Memperingati Hari Proklamasi Bangsa West Papua 1 Juli adalah Hari Nasional Bangsa West Papua Mempringati Hari Lahirnya Nasional di VIKTORIA 1 Juli 1971 – Jayapura Papua 1 Juli 2021,”tuturnya.
“Lanjut Nawipa, Hari Proklamasi Kemerdekaan bangsa West Papua tanggal 1 Juli tahun 1971 Mahasiwa Papua Wilayah Adat Mee Paniai, di Jayapura. Hari ini Kami menggelar Doa dan Bakar Batu dan makan bersama pada hari ini tanggal 1 Juli tahun 2021,”katanya.
Dalam Doa dan Bakar Batu itu. Hosea Yumai mengatakan bahwa tanggal 1 Juli itu merupakan hari Proklamasi Nasional di mana bangsa Republik bangsa Papua Barat Dideklarasikan, sehingga kami sebagai rakyat West Papua wajib dan kita sebagai anggota sipil memperingantinya Hari Lahirnya Bangsa West Papua itu.
“Mahasiswa di Jayapura Wilayah Adat Suku Mee dan bangsa Papua, mengucapkan selamat hari Lahir Nasional Bangsa Papua dan Memeringati Hari Proklamasi Kemerdekaan Republik West Papua, 1 Juli 1971 – 1 Juli 2021,”jelasnya.
Pembina Hosea Nawipa menyatakan Proklamasi ini menegaskan bahwa Wilayah Kedaulatan Politik dari Sorong sampai Pegunungan Bintang, dari Numbay sampai Merauke, dari Pulau Biak sampai Pulau Adi. Ini merupakan manifestasi dari keinginan Leluhur bangsa Papua untuk Merdeka dan Berdaulat sendiri.
“Doa dan Bakar Batu bersama Mahasiswa, Masyarakat dan pemuda di Jayapura Ikut sertakan sebanyak 20 orang,”tuturnya.
Pembina Sem Nawipa, menyatakan, Sejarah menjadi semangat juang kita melawan Kolonialisme dan Kapitalisme yang masih bercokol diatas Negeri Leluhur West Papua. Tutupnya.*
Pewarta : Yudas Nawipa/KM)
Editor : Hagimuni Dann