DETIK PAPUA

Berita Papua Terkini

Polsek KPL bersama warga bangun Poskamling di Daerah Pintu air Merauke

Merauke, DetikPapua.Com, – Kapolres Merauke AKBP Ir. Untung Sangaji, M.Hum melalui Kapolsek KPL Iptu Muh.Lalang didampingi Aipda Udin santoso dan warga membangun poskamling di daerah Pintu air Merauke. Minggu, 16/5/2021.

Dikatakan Kapolsek KPL bahwa Pembangunan Pos Kamling di Komplek Asmat pintu air untuk membantu menjaga keamanan dan ketertiban,”

Pembangunan ini secara swadaya dan bersama-sama secara bergotong royong, semoga pembangunan pos kamling ini berjalan lancer dan secepatnya di aktifkan,”

Sekitar jam 13.00 wit sehubungan dengan surat pernyataan dari tokoh pemuda komplek Asmat pintu air bahwa tokoh pemuda dan para ketua lingkungan berjanji akan membantu polsek kawasan pelabuhan laut Merauke.

“Ia benar, untuk menjaga keamanan lingkungan dari para pemabuk dan pemalak liar yang sering mengganggu keamanan dan ketertiban di pintu air,”

Atas kesepakatan tersebut Polsek kawasan pelabuhan laut mendampingi dan mendukung pembangunan pos kampling yang berguna untuk menjaga lingkungan.

Adapun proses pembuatan pos kampling tersebut melibatkan langsung masyatakat pintu air secara gotong royong. Selama kegiatan berlangsung situasi masih dalam keadaan aman dan terkendali. (redaksi)

Loading

About Author